May 29, 2019

Mencoba untuk Kembali Nge-blog

Blogging kadang bikin males ketika tidak ada ide untuk menulis atau ketika terlalu sibuk dengan pekerjaan sehari2. Tapi percayalah menulis di blog bisa menjadi terapi untuk tetap "waras" disela-sela aktivitas sehari-hari yang monoton.



Sudah lama sekali saya tidak menulis di blog ini. Dan saat ini saya kembali karena sedang "butuh" blogging karena jenuh dengan keseharian yg itu2 saja.
Terus terang saya sangat tidak pandai menulis, bahkan seringkali menulis secara acak2an dan tidak sistematis. Tapi ini adalah salah satu cara bagi saya untuk eksis dan menenangkan otak ketika stuck dan gak berkembang.
Iya, saya IBU RUMAH TANGGA biasa, yg jika saya hanya melakukan kegiatan harian saya maka rasanya seperti menyia2kan otak ini untuk tidak melakukan hal2 baru.
Berbeda jika saya mulai nge-blog lagi. Saya jadi memikirkan tema apa yg akan saya tulis lagi. Mencari2 materi atau bahan untuk ngeblog. Membuat konten menarik. Membuat opini. Memberikan tips. Bahkan membagikan review saya tentang produk2 yang mungkin berguna bagi ibu2 lainnya.
Intinya saya tidak mau diam terkurung di rumah saja tanpa beropini, ataupun berbagi pendapat. Saya mau eksis di blog. Entah meskipun nanti blog ini ada yg membaca atau tidak yg penting saya sudah menulis..
Menulis bisa menjadi salah satu terapi terbaik saya untuk merefresh kembali otak yg telah usang ini..
See ya...

0 komentar:

Post a Comment