Apr 21, 2014

Manfaat Minum Air Putih Bagi Kesehatan




Setiap orang tentunya ingin sehat. Tahukah Anda bahwa sehat itu mudah dan murah.
Iya, hanya dengan minum air putih yang cukup (2-3 liter) setiap hari.

Percayakah Anda? Percayalah! Berikut adalah beberapa manfaat jika Anda rutin minum air putih 2-3 liter setiap hari:
1. Anda akan semakin cantik atau ganteng. Dengan air putih kulit Anda akan semakin lembut karena kelembaban kulit selalu terjaga. Selain itu konsumsi air putih yang cukup, dapat menghilangkan jerawat, karena darah kita kan semakn bersih dengan cukupnya air dalam tubuh melalui proses penyaringan pada ginjal.
2. Ginjal kita sehat. Ingat sebuah slogan "minumlah sebelum dilarang minum". Ya, jelas sekali untuk menjaga kesehatan ginjal kita harus banyak minum air putih. Karena dengan banyak minum air putih, kerja ginjal kita tidak terlalu ngoyo.
3. Metabolisme tubuh semakin baik.
4. Aliran darah lancar.
5. Terhindar dari berbagai penyakit.
6. Mengurangi rasa pusing.
7. Membersihkan darah.
8. Tubuh menjadi sehat.
Poin di atas adalah sebagian saja dari banyaknya manfaat air putih.
Dari sini mungkin Anda yang ingin sehat harus mulai untuk mengkonsumsi air putih yang cukup. Jangan mengorbankan diri dengan alasan bahwa air putih tidak enak atau apalah. Yang jelas sehat itu adalah pilihan kita. Jika ingin sehat maka pilihlah tindakan yang dapat menyehatkan tubuh.

Salam sehat, bahagia, sukses, dan mulia.

0 komentar:

Post a Comment